Sekretaris MUI Langkat Ishaq Ibrahim Tutup Usia di 55 Tahun

Table of Contents

BERITA LANGKAT - Sekretaris Majelis Ulama Indonesia (MUI) Langkat Dr Ishaq Ibrahim, MA bin Ibrahim di ruang ICU RSU Bidadari Binjai, Sabtu (15/2).

Almarhum bekerja sebagai Dosen di UIN Sumut Medan.

“Innalillahi wa Inna ilaihi Raji’un.. telah berpulang ke Rahmatullah ayah kami tercinta ustad Dr. Ishaq Ibrahim, MA bin Ibrahim di ruang ICU RS Bidadari sekitar pukul 06.00 WIB. Dishalatkan setelah Sholat Ashar,” kata anak pertama Almarhum Nandani Zakia Hafizah kepada awak media.

Sejasa Net

Almarhum menghembuskan napas terakhir di RSU Bidadari Binjai, setelah mengalami komplikasi penyakit gula (diabetes).

Dikonfirmasi via whatsapp, ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Langkat, H. Zulkifli A. Dian Lc MA. mengatakan almarhum meninggal dunia di umur 55 tahun.

“Beliau sudah mengabdi di MUI Langkat sejak tahun 1997. Beliau juga merupakan sekertaris FKUB Langkat dan Ketua FKPT Sumatera Utara,” jelasnya.

Dalam pernyataannya, Ketua STIT Al Washliyah Binjai Dr H M Baihaqi MA menyampaikan turut beduka cita.

Related: loading

Innalillahi wa Inna ilaihi Raji’un, kami dari keluarga besar STIT Al Washliyah Binjai merasa sangat kehilangan atas berpulangnya Dr Ishaq Ibrahim MA. Beliau adalah sosok yang sangat berdedikasi dan memiliki komitmen tinggi terhadap pendidikan dan pengembangan masyarakat, terutama dalam bidang keagamaan,” kenangnya.

Dr. Ishaq Ibrahim tidak hanya dikenal sebagai seorang pemimpin di MUI, tetapi juga sebagai seorang pendidik. Selama menjabat sebagai sekretaris MUI Langkat, beliau aktif dalam berbagai program yang bertujuan memperkuat pemahaman agama dikalangan masyarakat dan mendukung pencerahan serta keberagaman dalam beragama.

“Kehilangan beliau adalah kehilangan bagi kita semua. Tak hanya di MUI, tetapi juga di dunia pendidikan dan masyarakat luas. Kami mendoakan agar almarhum diberikan tempat yang layak di sisi-Nya dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan,” tambahnya.

Rumah duka beralamat di Jalan Bhakti Abri, Pasar VII, Desa Sendang Rejo, Kecamatan Binjai, Kabupateb Langkat, Sumatera Utara.

Rencana pemakamannya dijadwalkan akan dilaksanakan pada Sabtu, 15 Februari 2024 Ba’da Ashar di Jalan Pacul, Desa Sendang Rejo Kec. Binjai, Kabupaten Langkat.

Mengakhiri pernyataan, Dr. H.M. Baihaqi MA mengajak seluruh civitas academika STIT Al-Washliyah Binjai untuk bersama-sama membacakan Al Fatihah dan mendoakan agar Dr. Ishaq Ibrahim, MA, diterima di sisi Tuhan Yang Maha Esa dan amal baiknya senantiasa dikenang oleh masyarakat.

Turut hadir bertakziah Kapolres Langkat AKBP David Triyo Prasojo SH SIK MSi, Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Sumut H Irhamuddin MA, tokoh masyarakat, pemuda, dosen dan mahasiswa UIN SU Medan. (rel/rahim)